Saturday, December 1, 2012

Membereskan Rumah menjadi Lebih Menyenangkan

Membereskan serta membersihkan rumah mungkin menjadi aktivitas yang membosankan dan melelahkan untuk sebagian orang. Tetapi memang harus dilakukan, jika anda ingin mempunyai rumah yang nyaman dan bersih. Mau atau tidak mau, tetap harus dilakukan.

Jika anda juga merasakan hal serupa dengan statement saya diatas, tentu ada beberapa cara supaya kegiatan bersih-bersih dan beres-beres ini terasa lebih menyenangkan dan ringan.

Pertama, putarlah musik. Tentunya putarlah musik dengan nada bit yang cukup cepat, agar tambah semangat tentunya. Bahkan anda bisa menganggap kegiatan beres-beres ini seperti olahraga, dilakukan dengan enerjik dan cepat. Menyapu, mengepel, menyetrika, membersihkan debu, mencuci piring bisa dianggap sebagai aktivitas olahraga. Sebab membuat seluruh anggota badan bergerak serta mengeluarkan keringat. Dengan adanya musik, kegiatan-kegiatan tersebut lebih menyenangkan.

Dengarkan Talkshow di Radio atau Televisi juga bisa menjadi obat yang ampuh untuk meringankan pekerjaan rumah. Biasanya beberapa stasiun radio silih berganti menyuguhkan bincang-bincang dengan bahasan yang ringan dan humoris. Gaya nyeleneh spontan yang dilontarkan oleh penyiar sering kali bisa membuat anda tertawa dan bekerja lebih relaks. Pikiranpun akan teralihkan dari pekerjaan-pekerjaan rumah tangga dengan talkshow yang ada di radio atau televisi, sehingga pekerjaan tidak terasa sudah selesai. Hanya saja ketika anda membersihkan sambil mendengarkan talkshow jangan sampai terlena hingga akhirnya pekerjaan anda tidak selesai.

Melakukannya sambil mengobrol menjadi alternatif lain. Mintalah tetangga atau teman yang dekat rumahnya dengan anda untuk datang ke rumah, atau anda bisa menggunakan telepon untuk sekedar menjadi teman ngobrol. Membicarakan hal-hal ringan seperti resep masakan atau kegiatan anak masing-masing, tapi penting juga untuk tidak kebablasan dan akhirnya jadi bergosip. Saat ini banyak operator yang menyediakan layanan telepon murah kesesama operator, jadi anda bisa memanfaatkan ini untuk menghilangkan kejenuhan saat membereskan rumah.

Bekerja dengan gotong royong juga akan menjadikan pekerjaan anda lebih menyenangkan. Selain itu pekerjaan anda akan menjadi lebih ringan karena dilakukan bersama-sama. Ajak anak, suami atau sodara yang tinggal satu rumah dengan anda untuk bersama-sama membantu anda merapihkan rumah. Dengan begini anda juga bisa membangun kedekatan antar sesama anggota keluarga, dan pekerjaan anda pun akan selesai lebih cepat bukan ?

Tehnik dalam membersihkan rumah pun ada bermacam-macam seperti meletakkan boks yang cantik di setiap ruangan. Boks ini bisa berupa kotak atau keranjang yang fungsinya untuk menyimpan beberapa barang, bisa buku, kertas, kumpulan hasil karya anggota rumah, alat tulis, obat-obatan, atau memang hanya sekedar boks yang tanpa isi apapun, tapi jika dilihat bisa memberikan nilai estetika yang lebih.

Menyingkirkan barang-barang yang sudah tidak terpakai lagi, fokus untuk membersihkan ruangan yang paling sering dilalui oleh tamu, menyediakan tissu di kamar mandi dan di setiap meja yang ada di rumah, meletakkan tanaman hias di sudut ruangan rumah yang sering digunakan, serta merapikan benda-benda yang ada di gudang.

No comments:

Post a Comment